Makanan Khas Singapura

1. Kaya Troast

Makanan Khas Singapura
Makanan ini biasa dihidangkan pada pagi hari sebagai sarapan. Rasanya enak dan tentunya cara membutanya tidak sulit. Pertama tama kita butuh roti sebagai bahan utamanya. Lalu untuk isinya kita butuh mentega,kuning telur,garam,gula, dan santan. Selain itu kita juga butuh air suji pandan. Intinya ialah campurkan bahan2 lalu panaskan sehingga menjadi lembut setelah selesai tambahkan ke atas roti .. Makanan yang satu ini sangat nikmat saat disantap dengan teh hangat atau kopi.


2. Chili Crab

Makanan Khas Singapura
Dari namanya kita bisa menggambarkan kalau makanan ini berbahan dasar kepiting dan cabai. Makanan ini cukup populer di Singapura. Makanan ini bahkan masuk dalam 50 makanan warisan dunia oleh CNN yang tentunya merupakan kebanggan tersendiri. Makanan ini biasanya diolah dari kepiting lumpur atau mungkin dekenal dengan nama mud crab lalu diolah dengan terknik stir-fried di dalam saus tomat, lalu ditambahkan cabai


3. Uncle Ice Cream

Makanan Khas Singapura

Makanan ini juga sering menjadi pilihan utama ketika berlibur ke SIngapura karena unik dan khas Singapura.  Uncle Ice Cream biasanya dijual dengan gerobak gerobak yang dibawa oleh Pria yang biasanya berusia lanjut sehingga disebut UNCLE. Makanan yang satu ini mudah ditemukan dan tentunya enak rasanya. Makanan ini tersedia dalam berbagai rasa yang menggoda seperti coklat,vanila, durian dan asih banyak lagi.

4. Bak kut Teh

Makanan Khas Singapura

Nama makanan ini seperti minuman karena ada kata "teh" namun ini adalah sebenarnya makanan dan sama sekali tidak menggunakan bahan daun teh. Makanna ini merupakan sup yang cukup terkenal di Malaysia, Cina dan juga Singapura. Bahan utama makanan ini adalah iga babi pembuatannya dengan merebus iga babi yang telah dilumuri bumbu dan didiamkan beberapa saat.

5. Fried Carrot Cake

Makanan Khas Singapura
Sama seperti Bak kut Teh walaupun ada kata Carrot dalam nama makanan ini makanan ini sama sekali tidak mengandung wortel. Makanan ini berbahan dasar tepung beras dan juga lobak. Yang kemudian dikukus lalu digorang dengan kecap manis dan juga telur.

6.    Kacang Pool

Kacang Pool
Kacang Pool
Kacang Pool/phool atau kadang juga disebut kacang fhoul adalah masakan perpaduan antara masakan Asia Tenggara dan Asia Tengah. Makanan ini berisi daging sapi cincang yang dicampur dengan bubur kacang cincang dan dibumbui dengan rempah-rempah lokal. Sebagai tambahannya makanan ini juga diberi saus yang mirip dengan saus kacang pada sate. Di atasnya terdapat beberapa topping seperti taburan bawang, irisan cabe hijau dan telur. Makanan ini juga biasanya dihidangkan dengan perasan jeruk nipis di atasnya dan dicampur dengan kuning telur.

7.    Fuzhou UFO

Fuzhou UFO
Fuzhou UFO
 Dinamai UFO karena bentuknya memang seperti piring terbang atau yang sering disebut UFO. Makanan ini berisi tiram, daging babi cincang, udang dan adonan. Paling enak menikmatinya dengan saus cabe dan dinikmati bersama dengan segelas air tebu yang dingin.

8.    Kulit Belut Goreng

Jika dilihat sekilas kamu tidak akan menyangka kalau makanan ini terbuat dari kulit belut, sebab kelihatannya seperti ikan. Saat kamu meminta makanan ini biasanya si penjual akan menawarkannya sebagai makanan pembuka. Jangan heran juga jika kamu memakannya dan kamu merasa ketagihan, karena meskipun unik bentuknya tapi rasanya sangat enak.

9. Kepala Hiu Kukus

Kepala Hiu Kukus
Kepala Hiu Kukus
 Kepala ikan hiu yang digunakan ini sebenarnya adalah kepala ikan hiu yang sudah tidak digunakan lagi, namun karena sayang-sayang akhirnya diolah menjadi berbagai makanan dengan kreasi yang unik. Walaupun kamu tidak akan menemukan daging ikan hiu di makanan ini tapi jangan kecewa dulu, karena tekstur makanan ini cukup menarik dan ternyata banyak disukai. Makanan ini biasanya disajikan dengan kecap wijen yang manis atau saos yang pedas.

10.  Cakar Buaya

Cakar Buaya
Cakar Buaya
Makanan ini bukanlah kiasan dari namanya saja, tapi memang makanan yang disajikan betul-betul kaki buaya lengkap dengan kulit dan cakarnya dalam semangkok sup. Walaupun kaki buaya ini terkesan menyeramkan, tapi dagingnya sangat halus dan lunak. Makanan ini dipercaya bermanfaat bagi kesehatan seperti memperbaiki metabolisme, vitalitas, sistem kekebalan tubuh dan sebagainya.

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer